Rekomendasi Laptop Terbaik 2022 – Untuk memilih spesifikasi laptop terbaik memang agak cukup membingungkan. Karena masa kini para produsen laptop telah menghadirkan segudang laptop dengan fitur-fitur yang canggih. Laptop merupakan komputer portabel yang bisa kita bawa kemanapun. Sekarang laptop menjadi kebutuhan hampir untuk setiap orang dari pelajar sampai pebisnis. Secara umum, sebuah laptop terjangkau dan berdesain tips adalah yang paling banyak dibutuhkan.
Artikel ini di dukung oleh : oddstruments
Kebanyakan orang memiliki gambaran umum tentang laptop mereka harus memiliki sesuai keinginan dalam hal fitur misalnya, tapi seiring terimindasi oleh pilihan yang tersedia. Jika mencari laptop untuk kebutuhan bermain game. Maka kartu grafis dan layar lebar adalah komponen penting dalam laptop yang harus kamu pilih. Namun jika mencari laptop untuk mengerjakan tugas-tugas berat, kamu pasti ingin mencari laptop dengan prosesor yang cepat dan RAM besar. Kamu juga harus mencari laptop dengan layar besar, karena ini akan memudahkan untuk melakukan pekerjaan atau browsing web. Tentu saja, jika anggaran terbatas, mungkin harus berkomromi dengan beberapa fitur yang cukup.
Rekomendasi Laptop Terbaik 2022
Berikut adalah 5 laptop terbaik yang sudah terangkum dari berbagai sumber :
baca juga informasi dan artikel menarik lainnya di : webbuilderscodex
1. Apple MacBook Air (M1, 2020)
CPU: Apple M1
GPU: Apple M1 GPU 7-core/8-core
RAM: 8GB – 16GB
Layar: LED 13,3 inci resolusi 2.560 x 1.600 piksel dengan teknologi IPS
Kapasitas penyimpanan: SSD 256GB – 2TB
Harga: Rp15.250.000 (M1 8-core, GPU 7-core, RAM 8GB, SSD 256GB); Rp19.100.000 (M1 8-core, GPU 7-core), RAM 8GB, SSD 512GB)
Apple mulai mengganti prosesor Intel yang selama ini digunakan dengan chipset Apple M1. Pada kenyataannya, chipset tersebut benar-benar bertenaga. Alhasil, MacBook Air M1 mampu menjadi laptop dengan bodi yang tipis tetapi tetap dapat menghasilkan performa yang mumpuni. Perangkat ini dapat digunakan untuk editing video 4K.
Menariknya lagi, daya tahan baterai Apple MacBook Air (M1, 2020) benar-benar luar biasa. Dari banyak pengujian, perangkat tersebut mampu hidup selama 11 jam dalam mode baterai. Luar biasa. Jika waktu kamu bekerja selama 8 jam, masih ada tiga jam lagi untuk kegiatan lembur sebelum kamu harus mencolok ke sumber listrik.
2. HP Spectre x360
HP Spectre x360
CPU: Intel Core i5 – i7 generasi ke-11
GPU: Intel Iris Xe Graphics
RAM: 8GB – 16GB
Layar: 13,3 inci Full HD+ IPS – 13,3 inci 4K AMOLED
Kapasitas penyimpanan: SSD 256GB – 2TB
Harga: Rp22.399.000 (14 inci OLED 3K Touch); Rp28.199.000 (14 inci OLED 3K Touch RAM 32GB SSD 1TB)
Pilihan layar yang tersedia untuk HP Spectre x360 terdiri dari IPS dan OLED. Jika ingin memiliki laptop dengan layar yang wah, kamu bisa memilih versi OLED. Spek yang hadir pun sangat bertenaga, yakni Intel Core generasi ke-11. Kamu dijamin puas dengan performa yang ada. Menariknya lagi, HP Spectre x360 sudah dibekali dengan stylus. Jadi, kamu bisa menggambar langsung di laptop ini.
3. Dell XPS 17
CPU: Intel Core i7-11800H
GPU: Nvidia RTX 3050 4GB
RAM: 32GB
Layar: IPS 17,3 inci Full HD
Kapasitas penyimpanan: SSD 1TB
Harga: Rp27.199.000
Laptop ini dibekali dengan prosesor Intel Core i7-11800H, sebuah produk yang banyak digunakan di laptop gaming. Prosesor tersebut masih dikombinasikan lagi dengan RAM 32GB dan SSD berkapasitas 1TB.
Layarnya sendiri termasuk jumbo untuk ukuran laptop, yakni 17,3 inci. Layar tersebut sudah mendukung resolusi Full HD. Dell XPS seri yang satu ini memiliki kartu grafis Nvidia RTX 3050, sangat bertenaga.
4. Lenovo Yoga Slim 7 Pro
CPU: Intel Core i7-11370H
GPU: Nvidia Ge-Force MX450 2GB DDR6
RAM: 16GB
Layar: IPS 14 inci 2.240 x 1.400, Dolby Vision
Kapasitas penyimpanan: SSD 1TB
Harga: Rp19,5 jutaan
Laptop ini tersedia juga dalam varian OLED. Artinya, gambar bakal ditampilkan dengan warna yang lebih kaya lagi. Meski begitu, harga varian tersebut memang sedikit lebih mahal. Prosesor yang hadir di Lenovo Yoga Slim 7 Pro sangat bertenaga, yakni Intel Core i7 generasi 11. Prosesor tersebut dilengkapi juga dengan RAM 16GB dan SSD dengan kapasitas 1TB. Sangat kuat dan luas untuk menyimpan berbagai file penting.
Menariknya lagi, Lenovo Yoga Slim 7 Pro dibekali dengan kartu grafis tambahan, MX450. Memang tidak sekencang seri NVIDIA RTX, tetapi sudah cukup untuk kebutuhan bermain game menengah dan editing video.
5. Acer Swift 3
CPU: Intel Core i7-1165G7
GPU: Integrated Intel Iris Xe Graphics
RAM: 16GB
Layar: 14 inci Full HD
Kapasitas penyimpanan: SSD 512GB
Harga: Rp14.699.000
Acer Switft 3 dibekali dengan prosesor Intel Core i7-1165G7. Sebuah prosesor yang sangat bertenaga. Ia juga dibekali dengan GPU internal Integrated Intel Iris Xe. RAM sebesar 16GB menjamin multitasking yang lancar. Selain itu, SSD 512GB sudah cukup luas untuk menyimpan berbagai file penting kamu.
Daya tahan baterai juga termasuk keren. Acer Switft 3 mampu hidup selama 10 jam dalam mode baterai.